KOMPAS.com - Menjaga kesehatan kini jadi hal yang sangat penting. Salah satu caranya ialah dengan menerapkan pola hidup sehat.
Tidak hanya rutin berolahraga, tapi jika ingin sehat maka harus bisa menjaga pola makan yang baik dan benar.
Terlebih bagi yang ingin diet. Agar diet sukses tentu harus paham beberapa hal. Ini penjelasan diet sehat dari Departemen Gizi Kesehatan FKKMK Universitas Gadjah Mada (UGM) Dr. Mirza HST Penggalih, S.Gz, M.PH, RD.
Baca juga: 5 Penyebab Rambut Ubanan, Info Ners Unair
Dijelaskan Mirza, diet sebenarnya adalah bagaimana kita memberi makanan sesuai dengan kebutuhan kita. Tentunya itu juga dengan cara yang berbeda.
Baik sesuai dengan AKG (Angka Kecukupan Gizi) ataupun sesuai dengan seseorang yang memiliki kondisi tertentu, contohnya mempunyai hipertensi atau diabetes.
"Jadi, diet itu tidak melulu identik dengan mengurangi atau membatasi makanan. Tapi tetap disesuaikan," ujarnya seperti dikutip dari laman UGM.
"Bisa jadi disesuaikan itu dilebihkan, misal dengan orang-orang yang mempunyai aktivitas fisik lebih banyak termasuk pada golongan atlet, disesuaikan dietnya justru dilebihkan. Itu makna diet sebenarnya seperti apa," imbuh dia.
Ia mengungkapkan bahwa masyarakat mengenal diet itu identik dengan menurunkan berat badan dan dengan banyak cara. Padahal pada prinsipnya ialah kembali pada keseimbangan energi dan mengurangi apa yang dikonsumsi.
Baca juga: 7 Tips Sehat di Musim Hujan dari Ners Unair
Maka dari itu, keseimbangan energi adalah jika kita mau menambah berat badan, yang masuk diperbanyak, maka yang keluar dikurangi.
Tapi, jika kita ingin menurunkan berat badan, yang masuk itu dikurangi, sedang yang keluar ditambahkan. Kalau mau lebih banyak lagi yang keluar, ditambahkan dengan olahraga.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.