Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

9 Makanan Sumber Protein, Mahasiswa Sudah Paham?

Kompas.com - 07/01/2023, 07:44 WIB
Albertus Adit

Penulis

KOMPAS.com - Apakah pelajar atau mahasiswa suka minum susu? Tentu, susu adalah salah satu makanan sumber protein yang penting bagi tubuh.

Apalagi bagi anak kos harus bisa menjaga kesehatan tubuh dengan baik. Karena jauh dari orangtua, maka harus terbiasa hidup mandiri.

Perlu diketahui, protein adalah sumber gizi penting yang membangun organ, otot, kuit dan hormon. Tubuh manusia butuh protein untuk menjaga dan memperbaiki jaringan.

Tentunya, anak-anak membutuhkan zat protein untuk proses pertumbuhan. Tidak hanya itu, nutrisi ini dapat menjadi penyumbang kalori pada makanan.

Baca juga: 7 Cara Menjaga Kesehatan Mata dari Ners Unair

Jumlah protein yang dibutuhkan oleh tubuh bervariasi, tergantung pada jenis kelamin, berat badan, usia dan kondisi kesehatan seseorang.

Ada penelitian menunjukan jika konsumsi protein mampu menurunkan berat badan dan lemak perut sekaligus meningkatkan masa dan kekuatan otot.

Jadi, bagi mahasiswa yang tak ingin punya kelebihan berat badan tentu harus menambah asupan proteinnya. Maka, penting bagi kita untuk mulai mencukupi konsumsi protein setiap hari melalui makanan yang kaya akan protein.

Berikut ini 9 makanan sumber protein yang penting bagi tubuh. Informasi dilansir dari laman Ma'soem University.

9 makanan sumber protein

1. Telur

Salah satu bahan makanan mudah ditemukan di pasar, telur memiliki kandungan protein tinggi. Khususnya dalam putih telur yang mengandung protein rendah kalori dan dianggap mendekati protein murni, cocok bagi diet.

Perlu diperhatikan walau kuning telur dan putih telur memiliki kandungan protein yang tinggi, tetapi kalori kuning telur cukup tinggi (61 kalori). Jadi jika ingin mengonsumsi protein tinggi rendah kalori, cukup konsumsi 2 putih telur.

Baca juga: Stikes Panti Kosala: 7 Manfaat Alpukat untuk Bayi

2. Susu

Susu adalah makanan sumber protein yang umum dikonsumsi masyarakat. Susu dikenal sebagai minuman yang kaya akan protein. Dalam satu cangkir susu sapi terkandung 8 gram protein dan 149 kalori.

Bagi yang alergi laktosa, bisa mengonsumsi susu kedelai dengan kandungan 6,3 gram protein dan 105 kalori dalam cangkir yang sama.

3. Tempe

Tentunya, tempe yang mudah dijumpai ini ternyata memiliki kandungan protein tinggi yang cocok dikonsumsi bagi para vegetarian. Dalam setiap 3 ons (84 gram) tempe terkandung hinga 15 gram protein.

4. Semua jenis ikan

Adapun semua jenis ikan mengandung protein. Seperti ikan salmon yang kandungan 22 persen protein dengan kalori yang rendah. Ikan tuna mengandung 27 gram protein dan 128 kalori dalam satu kaleng (ukuran 142 gram).

5. Dada ayam

Dada ayam memiliki kandungan protein memenuhi 80 persen dari total kalori dan 20 persen berasal dari lemak. Karena memiliki kandungan protein yang melebihi jumlah lemak, dada ayam cocok menjadi makanan diet yang populer di kalangan binaragawan.

Baca juga: Stikes Panti Kosala: Ini Tanda dan Gejala Jantung Koroner

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com