Dari penelitian itu, ditemukan juga sebuah fakta bahwa saat mengepalkan tangan, jadi lebih mudah dalam mengingat kata atau kalimat yang panjang.
Untuk mengasah otak, kamu bisa melakukan permainan klasik seperti teka-teki silang atau Sudoku untuk mempertajam ingatan dan menunda kepikunan.
Permainan asah otak disebut dapat meningkatkan kemampuan kognitif, dan menguji kemampuan otak dalam kecepatan dan perhatian.
Setiap aktivitas yang dilakukan secara rutin dan rajin akan memperbaiki ingatan. Kamu bisa belajar memasak, merajut, atau bahasa asing.
Lakukanlah dengan disiplin dan lihatlah perubahan setelahnya. Dari kegiatan tersebut, kamu harus selalu meningkatkan kemampuan belajar.
Kalau terus berada di kondisi nyaman, hidup tentu kurang berwarna. Menjalani rutinitas yang sama, tidak ada tantangan baru, tentu sulit untuk membentukmu menjadi pribadi yang lebih berkualitas.
Kamu bisa memulainya dengan menemukan sebuah hobi baru. Lalu, pelajari dan serap semua ilmunya.
Tips berikutnya agar belajar lebih fokus dan tidak mudah lupa adalah menggunakan font unik. Salah satu cara untuk mengingat sesuatu yang sudah dibaca yaitu membacanya dengan font yang unik. Cara ini lebih memudahkan kamu untuk mengingat.
Neurobics yaitu latihan atau olahraga otak yang menghubungkan rangsangan lima indra manusia. Tujuannya adalah meningkatkan performa otak.
Neurobics melibatkan perubahan rutinitas. Jadi, otak akan melakukan tugas yang berbeda untuk membuat jalur saraf (neural pathways) yang baru.
Contohnya, menggosok gigi dengan tangan kiri, jika kidal lakukan dengan sebaliknya. Atau, mengubah rute perjalanan dari rumah ke sekolah.
Baca juga: Apakah Lulusan SMK Bisa Masuk Akmil? Simak Penjelasannya
Demikian 8 cara agar belajar lebih fokus dan tidak mudah lupa. Tips ini bisa kamu terapkan agar belajar bisa lebih mudah.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.