Memberikan wawasan, menumbuhkan harapan, tanpa gangguan iklan.
Berani coba? Dapatkan Gratis

Kisi-kisi Lengkap UN 2020 untuk SMPLB Ketunaan Netra

Kompas.com - 08/01/2020, 11:29 WIB
Albertus Adit,
Yohanes Enggar Harususilo

Tim Redaksi


KOMPAS.com - Ujian Nasional (UN) 2020 bagi jenjang SMP/SMA/SMK sebentar lagi bakal digelar pada bulan Maret-April 2020.

Karena itu, siswa diharapkan segera menyiapkan diri dengan belajar agar hasil UN nanti sesuai yang diharapkan. Tak terkecuali bagi siswa Sekolah Menengah Pertama Luar Biasa (SMPLB).

Dilansir dari laman Badan Standar Nasional Pendidikan ( BSNP), berikut kisi-kisi UN bagi jenjang SMPLB Ketunaan Netra Tahun Pelajaran 2019/2020.

Bahasa Indonesia

Level kognitif

Pada level kognitif pengetahuan dan pemahaman, siswa harus bisa mengidentifikasi, menentukan, dan memaknai.

Baca juga: BSNP Rilis POS Penyelenggaraan UN 2020, Ini Persyaratan dan Jadwalnya

Lingkup materi

  • Membaca dan non sastra: siswa dapat menentukan makna kata/kalimat pada teks, menentukan informasi tersurat teks, dan menentukan bagian teks.
  • Membaca sastra: siswa dapat menentukan makna kata/ ungkapan pada teks sastra, menentukan unsur intrinsik (watak, tokoh, latar) dalam teks sastra.
  • Menulis terbatas: siswa dapat melengkapi teks dengan kata/ungkapan.
  • Menyunting kata, kalimat, paragraf: siswa dapat menunjukkan kesalahan penggunaan kata, kalimat, kepaduan paragraf.
  • Menyunting ejaan dan tanda baca: siswa dapat menunjukkan kesalahan penggunaan ejaan, menunjukkan kesalahan, penggunaan tanda baca.

Level aplikasi

Pada level kognitif aplikasi, siswa harus menunjukkan bukti, menyimpulkan, menemukan ide, menginterpretasikan, menggunakan, dan menyusun.

Lingkup materi

  • Membaca dan non sastra: siswa dapat menentukan ide pokok teks, menyimpulkan isi teks, meringkas isi teks.
  • Membaca sastra: siswa dapat menyimpulkan isi tersirat dalam teks sastra.
  • Menulis terbatas: siswa dapat menyusun urutan kalimat berbagai jenis teks, melengkapi bagian teks dengan kalimat, melengkapi teks sastra dengan majas, melengkapi teks pantun/syair.
  • Menyunting kata, kalimat, paragraf: siswa dapat menggunakan istilah dalam kalimat, menggunakan kata bentukan, menggunakan konjungsi.
  • Menyunting ejaan dan tanda baca: siswa dapat menggunakan ejaan, menggunakan tanda baca.

Level penalaran

Pada level kognitif penalaran, siswa harus mengevaluasi, membandingkan, menanggapi, dan merefleksi.

Lingkup materi

  • Membaca dan non sastra: siswa dapat membandingkan penggunaan bahasa dan pola penyajian, menanggapi isi teks, menilai keunggulan dan kelemahan teks.
  • Membaca sastra: siswa dapat mengomentari isi teks sastra.
  • Menulis terbatas: siswa dapat mengubah teks ke dalam bentuk lain, menulis teks singkat sesuai dengan konteks, memvariasikan kata dan kalimat.
  • Menyunting kata, kalimat, paragraf: siswa dapat memperbaiki kesalahan penggunaan kata, kalimat, dan ketidakpaduan paragraf.
  • Menyunting ejaan dan tanda baca: siswa dapat memperbaiki kesalahan penggunaan ejaan, memperbaiki kesalahan penggunaan tanda baca.

Bahasa Inggris

Baca juga: Kisi-kisi UN 2020 SMP/MTs: Ilmu Pengetahuan Alam

Level kognitif

Pada level kognitif pengetahuan dan pemahaman, siswa harus mengidentifikasi, menggali informasi, menunjukkan, dan menjelaskan.

Lingkup materi

Pengalaman baca menyeluruh tanpa iklan.
Gabung Kompas.com+
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


komentar di artikel lainnya
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau