Cara kuliah online tentu lebih fleksibel dibandingkan kuliah dengan cara tatap muka. Hal itu menuntut mahasiswa dan dosen untuk terus beradaptasi dengan sistem dan kebiasaan-kebiasaan baru dalam perkuliahan daring.
Salah satu mahasiswa Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) jurusan Keperawatan Elviana Wijayanti mengungkapkan suka dukanya selama mengikuti kuliah online.
Salah satu kendala yang dihadapi adalah jaringan internet yang timbul tenggelam di rumahnya yang berada di Prambanan, Sleman, DIY. Selain itu kuota internet yang dikeluarkan selama kuliah daring juga cukup membengkak.
"Saya pernah miskom dengan dosen, terlebih saat memberikan tugas. Miskom dengan teman juga beberapa kali terjadi," beber Elviana kepada Kompas.com, Rabu (3/2/2021).
Namun di sisi lain, kuliah online ini juga membawa fleksibilitas waktu baginya. Apalagi Elvi merupakan mahasiswa yang aktif di organisasi dan di luar kampus.
Baca juga: Mahasiswa Ingin Investasi? Kenapa Tidak, Ini Tipsnya bagi Pemula
"Karena mobilitasnya tinggi, kadang ikut kuliah di rumah teman atau di masjid. Yang penting kemana-mana bawa laptop," tutur Elviana.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.