Tidak jauh berbeda dengan Jurusan Psikologi, untuk menjadi seorang pengacara kamu harus melanjutkan pendidikan profesi setelah tamat S1 Ilmu Hukum.
Pilihan profesi lainnya, kamu bisa menjadi seorang notaris dan Pejabat Pembuat Akta Tanah (PPAT). Syaratnya, kamu harus menempuh pendidikan profesi notaris dahulu setelah lulus dari Jurusan Hukum.
Bagi kamu yang belum bisa melanjutkan ke jenjang profesi tidak perlu merasa kecil hati, karena lulusan S1 Hukum masih memiliki banyak kesempatan kerja.
Seorang Sarjana Hukum biasanya dapat menduduki posisi HRD atau legal di perusahaan atau industri. Tugasnya adalah mengurus surat-surat kontrak perusahaan baik untuk karyawan maupun kerja sama bisnis.
Anak IPS pasti banyak pula yang memilih Jurusan Ekonomi Akuntansi. Karena dipandang cukup mentereng dan kesempatan kerjanya cukup luas. Profesi apa saja yang bisa ditekuni seorang lulusan Akuntansi?
Setelah lulus dari jurusan ini, kamu bisa bekerja sebagai akuntan, akuntan publik, pemeriksa keuangan, dan sejenisnya. Nah, di setiap kantor baik milik pemerintah maupun swasta pastinya membutuhkan seorang akuntan. Begitu juga di lembaga-lembaga ataupun yayasan pendidikan.
Baca juga: Ini Tips Sukses Masuk PTN ala Prof Nizam
Di jurusan ini, materi-materi yang akan kamu pelajari antara lain:
Jurusan DKV adalah jurusan yang mempelajari tentang konsep komunikasi yang disampaikan melalui media visual seperti gambar, foto dan bentuk rupa lainnya.
Kamu nantinya dapat membuat desain logo, gambar, dan media visual lainnya sebagai sarana promosi dan informasi. Media visual tersebut digunakan sebagai sarana untuk menyampaikan informasi tertentu atau mempersuasi (mempengaruhi) orang.
Tentu, jurusan yang satu ini makin diminati sejak majunya era digital. Kamu bisa menjalani profesi sebagai:
Sebenarnya jurusan penyiaran ini merupakan bagian dari Jurusan Ilmu Komunikasi, tetapi di beberapa kampus ada yang berdiri sendiri.
Di Jurusan Penyiaran atau Broadcasting, kamu akan belajar mengenai bagaimana menciptakan serta mengemas sebuah ide tertentu menjadi sebuah program yang menarik bagi masyarakat.
Baca juga: Ini Rincian Biaya Kuliah 5 PTN di Yogyakarta
Produksi program tersebut nantinya akan disiarkan melalui media massa seperti televisi, radio, media sosial, dan lain-lain.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.