"Kadang-kadang, untuk beberapa orang nggak terasa puasa isinya bukber setiap hari sampai lupa waktu untuk diri sendiri karena keasyikan sama teman-teman," imbuhnya.
Atika mengatakan, saat berpuasa juga berkaitan dengan pengelolaan emosi. Berpuasa menjadi momen yang tepat untuk melakukan refleksi mengenai hal yang selama ini sudah baik dan perlu dipertahankan atau hal-hal lain yang perlu dikembangkan.
"Tentunya, kalau ujungnya refleksi ya ada proses evaluasi pada diri sendiri dan memperbanyak aktivitas spiritual," ungkap Atika.
Baca juga: Jalur Seleksi Mandiri ITB 2022, Cek Jadwal, Syarat dan Biayanya
Atika menekankan, puasa itu sebenarnya apabila seseorang mampu memanfaatkan atau melakukan refleksi pada hal yang bisa dilakukan, seseorang akan meraih kemenangan sejati.
"Karena kalau kenal diri kita lebih baik, kita akan bisa lebih paham ke depan itu mau ngapain," pungkasnya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.