Target lainnya? Memenangkan medali emas untuk sepakbola pria sekaligus emas untuk sepakbola wanita. Bombastis? Rasa-rasanya tidak. Mereka sedang mempersiapkan bahkan lebih dari itu, karena dua tahun lagi mereka menjadi tuan rumah SEA Games 2021.
Tidakkah ini menarik perhatian kita bahwa sejak tahun 2003 Vietnam selalu finis tiga besar di perolehan medali emas?
Saya yakin, peta jalan mencetak SDM Unggul di Vietnam sedang berjalan bagus.
Dengan segala kekurangannya di sana sini, mereka memastikan bahwa etos kerja harus menjadi pilar yang kuat sebelum knowledge dan skill digarap.
Kurikulum hanyalah wahana dalam peta jalan. Hemat saya, kita butuh exposure global yang lebih besar. Biarlah – ibarat menaruh seekor hiu kecil di kolam ikan agar ikan-ikan lain tetap bergerak dan berdinamika – dunia luas yang membentuk anak-anak muda kita menjadi SDM Unggul.
Semper fi!
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.